Latest News

Peralatan Yang Digunakan Untuk Budidaya Lele

Dalam berbudidaya lele tentunya kita membutuhkan alat bantu untuk memperlancar proses budidaya, apabila kita sebagai seorang pembudidaya dalam segmen pembasaran maka kita tidak perlu mempersiapkan banyak peralatan yang sebenarnya belum kita butuhkan. Cukup mempersiapkan alat - alat yang memang kita butuhkan seperti :

  1.  Jerigen Untuk Mengangkut Benih
  2.  Seser ukuran sedang dan besar untuk membuang sampah yang masuk ke kolam dan untuk panen.
  3.  Ember kecil untuk mengangkut pakan ke kolam.
  4.  Ember sedang untuk mengangkut hasil panen ke jerigen pengangkut hasil panen yang disediakan oleh pembeli lele, dan bisa digunakan juga untuk hal hal yang lain disaat proses budidaya berlangsung.
  5. Drigen ukuran 10 atau 20 liter untuk fermentasi bakteri yang dibutuhkan. .
  6. Selang air dan mesin pompa air untuk mengisi air ke kolam sekaligus bisa digunakan untuk sipon kolam apabila diperlukan.
  7. Timbangan ukuran 5kg untuk menimbang pakan yang diperlukan.
  8. Bolpoint dan kertas data monitoring dalam budidaya bila diperlukan. 

Peralatan yang belum diperlukan dalam segmen pembesaran adalah ember granding, karena menurut kami granding lele dalam pembesaran sangat riskan lele terluka pada saat di granding. Dan akan banyak memakan waktu pada proses granding tersebut. Alangkah bijaknya apabila memang ingin di granding maka pada saat panen dengan cara manual. Yaitu dipilih dengan tangan kosong tanpa alat bantu granding. Kecuali memang alat granding anda benar - benar tidak akan melukai kulit lele.


0 Response to "Peralatan Yang Digunakan Untuk Budidaya Lele"